Hubungan Antara Minum Alkohol dan Cepat Mati, Dekat Banget

Liputan6.com, Jakarta Sebuah penelitian terbaru menunjukan bahwa tidak ada tingkatan yang aman untuk konsumsi alkohol.

Penelitian yang diterbitkan di jurnal kesehatan internasional The Lancet, menyebutkan, alkohol adalah faktor utama buruknya tingkat kesehatan pada pria dan wanita usia 15 sampai 49 tahun pada 2016. Di tahun yang sama juga, hampir tiga juta kematian di seluruh dunia disebabkan oleh alkohol.

Tingkat penggunaan alkohol secara global, menunjukan, sebanyak 63 persennya adalah laki-laki dengan konsumsi mengacu pada standar minuman sebesar 10 gram alkohol murni yang dikonsumsi setiap hari.

"Risiko kesehatan terkait alkohol sangat besar," kata Dr. Emmanuela Gakidou, salah satu peneliti dari Universitas Washington.

"Temuan ini konsisten dengan penelitian lainnya, ada korelasi yang jelas antara minum dan kematian dini, kanker, dan masalah kardiovaskular." seperti di kutip dari laman Healthdate, Senin (27/8/2018).

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/health/read/3627535/hubungan-antara-minum-alkohol-dan-cepat-mati-dekat-banget

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hubungan Antara Minum Alkohol dan Cepat Mati, Dekat Banget"

Posting Komentar